Ketum: Sekarang Era Mengokohkan IKADI, bukan Menunjukkan Eksistensi
Ketua Umum IKADI, K.H. Dr. Ahmad Kusyairi Suhail, MA dalam acara Pelantikan, Mudzakarah dan Raoat Kerja Wilayah (Rakerwil) Pengurus Wilayah (PW) Ikatan Dai Indonesia Provinsi Sumatera Utara di Asrama Haji Kota Medan, Ahad, 9 Februari 2025, menegaskan, “Bahwa memasuki usia yang ke-23 tahun, sekarang IKADI bukan lagi era Itsbatul Wujud (menunjukkan eksistensi), melainkan saatnya Ta’zizul Wujud wa Taqwiyatuha (mengokohkan dan menguatkan eksistensi) IKADI melalui beragam aksi dan program guna mewujudkan visi besarnya sebagai Ormas Islam perekat umat dan bangsa melalui Dakwah Islam Rahmatan Lil ‘Alamin dalam Bingkai NKRI“.
Lebih lanjut, Ahmad Kusyairi yang juga dosen Fakultas Dirasat Islamiyah (FDI) UIN Syarif Hidayatulllah Jakarta, menyampaikan, “karena Alhamdulillah eksistensi IKADI sebagai ormas Islam telah diakui, dan kini telah tersebar kepengurusan PW (Pengurus Wilayah) di 34 provinsi dan PD (Pengurus Daerah) di lebih dari 400 kabupaten dan kota serta 3 Pengurus Cabang Istimewa (PCI) mewakili 3 benua”.
“Tentu saja capaian ini merupakan nikmat dan karunia Allah yang wajib disyukuri dan harus terus kita tingkatkan sehingga IKADI dengan tagline nya Menebar Islam Rahmatan Lil ‘Alamin dirasakan oleh umat dan bangsa di seluruh provinsi, kabupaten, kota, kecamatan bahkan pelosok desa dan kampung di seluruh wilayah Nusantara” lanjut Kiyai Kusyairi, yang juga Pimpinan Pesantren YAPIDH Bekasi ini, dalam sambutan yang motivatif.




