Laznas Ikadi Lepas Dua Armada Truk Kemanusiaan untuk Penyintas Bencana Sumatera

by admin

Jakarta — Lembaga Amil Zakat Nasional (Laznas) Ikatan Dai Indonesia (IKADI) menunjukkan komitmennya dalam aksi kemanusiaan dengan melepas dua armada truk bantuan bagi para penyintas bencana di wilayah Sumatera. Pelepasan armada kemanusiaan tersebut dilaksanakan pada Jumat, 9 Januari 2026, bertempat di Wisma IKADI, Bambu Apus, Jakarta Timur.

Dua armada truk kemanusiaan tersebut membawa berbagai bantuan logistik, di antaranya bahan pangan, kebutuhan pokok, perlengkapan ibadah, Teron, serta kebutuhan mendesak lainnya yang dibutuhkan para penyintas di lokasi bencana. Seluruh bantuan merupakan hasil penghimpunan dana zakat, infak, dan sedekah masyarakat yang disalurkan melalui Laznas Ikadi.

Ketua Umum PP IKADI menegaskan bahwa aksi kemanusiaan ini merupakan wujud kepedulian umat Islam terhadap saudara-saudara yang sedang tertimpa musibah.

“Bencana yang terjadi di Sumatera adalah duka kita bersama. Melalui pengiriman dua armada truk kemanusiaan ini, Laznas Ikadi berupaya menghadirkan bantuan nyata sebagai bentuk solidaritas dan kepedulian umat, sekaligus menyalurkan amanah para donatur kepada para penyintas bencana,”. Ujar ketua Umum PP IKADI

Laznas Ikadi menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh donatur, mitra, relawan, serta pihak-pihak yang telah berkontribusi dalam proses penghimpunan dan pengiriman bantuan kemanusiaan ini. Ke depan, Laznas Ikadi akan terus memantau perkembangan kondisi di daerah terdampak dan menyalurkan bantuan lanjutan sesuai kebutuhan di lapangan.

Melalui aksi kemanusiaan ini, Laznas Ikadi berharap dapat meringankan beban para penyintas bencana sekaligus menguatkan semangat gotong royong dan kepedulian sosial di tengah masyarakat.

Sumber: laznasikadi.org

You may also like